Dalam program SKEMA ini kami memberikan pembelajaran materi-materi umum dan skill khusus untuk anak-anak binaan (terdiri dari anak yatim dan dhuafa), pada setiap hari minggu sesuai dengan kreatifitas & karakter yang dimiliki anak-anak tersebut.
Saat ini SKEMA di bimbing oleh beberapa Volunteer dari berbagai lapisan masyarakat, salah satunya ibu Tatik Hariati Samidi sebagai kepala Divisi Pendidikan.
ibu Tatik merupakan Manager Pondok Fatimah (hongkong) in year (2010-2012) dan juga memiliki komunitas sosial yg bergerak di bidang continuing education bernama Mandiri CTA (Cinta Tanah Air)
Merupakan Sekolah sosial bagi anak-anak yang kurang beruntung di sekitar Jakarta Selatan, mereka kurang mampu secara finansial untuk bersekolah. Kebanyakan dari anak-anak Rumah Peduli berlatar belakang Pemulung, Anak Jalanan serta Yatim & Dhuafa.
Rumah Peduli ini terdiri dari 50 Anak didik, yg ber alamat di Jl. Kebagusan 1, gg. Waru, Pasar Minggu Jakarta Selatan
Merupakan Sekolah sosial bagi anak-anak yang kurang beruntung. SB saat ini ada di 2 Lokasi yaitu di Lapak Pemulung Jati padang dan lapak Pemulung Ragunan, mereka kurang mampu secara finansial untuk bersekolah. Kebanyakan dari anak-anak Sekolah Bersama Jati Padang berlatar belakang Pemulung, Anak Jalanan serta Yatim & Dhuafa. beberapa dari mereka ada yg bersekolah formal, namun 80% mereka tidak bersekolah karena keterbatasan biaya.
Jadwal Belajar
Setiap Hari Minggu
Jumlah Anak didik
total 100 Anak
Kegiatan yang dilaksanakan
Pada bidang kesehatan Yayasan PADI memiliki program SUNTIK (Sosialisasi Ilmu dan Tips Kesehatan) dengan memberikan penyuluhan dan cek kesehatan gratis bagi warga sekitar lingkungan kami terutama bagi Lansia dan Dhuafa.
Dengan harapan warga bisa sadar akan pentingnya kesehatan dan senantiasa menjaga kebersihan lingkungan. Melalui Yayasan ini kami ingin menjadikan masyarakat yang paham akan pola hidup sehat.
Pada bidang Sosial Yayasan PADI mengadakan acara Do’a istighasah Bersama dan Santunan untuk anak yatim dan dhuafa setiap bulannya. Melalui Yayasan PADI kami ingin mengangkat harkat dan martabat Yatim dan Dhuafa di lingkungan kami. Meringankan beban hidup mereka melalui program donasi, dengan harapan mereka dapat hidup mandiri.
Divisi ke agamaan memiliki program..